Omegle

Entah kapan persis pertama kali saya mengenal Omegle, sebuah website yang memfasilitasi penggunanya untuk chat melalui teks atau video. Omegle terbilang sangat simpel, tanpa repot registrasi kita sudah bisa berkomunikasi dengan orang-orang dari berbagai penjuru dunia. Ada sebuah hal yang menarik dari situs yang ber-tagline ‘talk to strangers’ ini, ketika kita mulai chat, kita tidak tahu dengan siapa kita berbicara. Kita dihubungkan dengan pengguna lain secara acak.

Fasilitas Omegle berupa video chat, ternyata dimanfaatkan sebagian orang untuk “bermain-main”. Jika suatu saat Anda berkesempatan mencobanya, Anda akan menemukan banyak lelaki nakal yang hanya mencari perempuan. Tujuannya untuk merayu perempuan itu agar bersedia buka-bukaan. Biasanya saat chat, akan dimulai oleh kata ‘hey, hi, hallo’, dan sejenisnya. Nah, para lelaki yang tujuannya hanya mencari perempuan biasanya bertanya ‘asl?’ atau ‘age, sex, live’. Ketika Anda menjawab semisal ‘20, m Indonesia’ atau yang berarti umur Anda dua puluh tahun, jenis kelamin laki-laki, dan tinggal di Indonesia, ia akan langsung men-disconnect Anda. Kenapa? Karena tentu saja Anda laki-laki. Pernah suatu kali saya ditanya demikian: asl?, saya jawab: ‘m,20, bad luck?’, ia jawab lagi: ‘gay or straight?’, ‘I love woman, what is it?’ saya jawab, ‘then you straight’, ia menimpali, dan kemudian hubungan terputus. Keinginan terselubung beberapa pengguna ternyata dimanfaatkan oleh beberapa website lain, seperti nawtyomegle.com. Situs yang memakai nama omegle tersebut – saya tidak tahu apakah nama tersebut adalah representasi dari Omegle asli – menawarkan video chat dengan perempuan yang siap buka-bukaan.  

Biasanya, seorang pencari teman obrol sejati, takkan bertanya ‘asl’, ia langsung saja mengajak kita bicara tanpa peduli siapa kita, dan bahkan tidak merasa perlu mengetahui nama apalagi jenis kelamin. Beberapa hari yang lalu saya sempat chat dengan seseorang dari Austria dan Macedonia. Tanpa saling mengetahui nama kami terus mengobrol , bertukar informasi, dan sekali memberikan nasehat apabila diminta.
Selain menghadapi ‘pemburu perempuan’, saya juga kerap kali menghadapi ‘mesin’. Jadi begini ceritanya. Seperti biasa, chat saya mulai dengan ‘hey’, sang stranger menimpali dengan ‘hey’ dan bertanya asl. Mendengar pertanyaan tersebut saya sudah tidak berharap banyak. Namun, ternyata ia jawab dengan ‘24/f/Houston’. Dan pembicaraan pun berlangsung. Saya sempat mengira ia adalah ibu rumah tangga karena ia sempat mengeluh mengenai kebosanannya dalam mengerjakan tugas rumah. Selanjutnya saya mulai curiga, saat ia bilang bahwa di Omegle dia tidak nyaman ber-video chat karena dapat dipantau (saat itu kami ber-teks chat). Ia menyarankan saya untuk membuka account-nya di nawtyomegle.com/andrea (saat itu, saya belum tahu tentang nawtyomegle). Ia bilang registrasinya gratis cuma hanya memerlukan kartu kredit. Saya bilang saya tidak punya kartu kredit. Kemudian hubungan terputus. Setelah me-refresh, dan menemui beberapa stranger, saya bingung karena kembali menemukan stranger dengan asl ‘24/f/Houston’, setelah chat ternyata kalimatnya sama persis. Sampai saya bertanya: are you a machine? Kemudian jawabannya tidak nyambung. Jadi dari tadi saya berbicara dengan mesin! Saya kemudian menelusuri nawtyomegle karena penasaran, ternyata itu situs ‘chat plus-plus’.

Akhirnya, saya ingin mengatakan bahwa Omegle adalah situs yang menyenangkan dan layak dicoba. Ada kesenangan tersendiri saat chat dengan orang yang kita tidak kenal dan dia pun tidak mengenal kita.
       
 

Wednesday, April 6, 2011 by Muhammad Haekal
Categories: 4 comments

Comments (4)

  1. Sama-sama. Terima kasih telah berkunjung!

  2. hahha. ga nyangka qe kunjungi situs giniaaan

  3. aku kurang jelasnih gan tetang omegle? nanti share lagi seputar ini.

    Banyaknya grosir jilbab murah yang dijajahkan dipasaran, salah satu contohnya jilbab instan yang lagi booming. Untuk mengetahui harganya silahkan klik saja atau bisa juga jika anda ingin mengetahui macam-macam jilbab kunjungi website kami. penasaran dengan jilbab instan terbaru ikuti terus langkahnya. Akan ada juga jilbab syar'i modis lalu ada juga Mukenah motif bali yang menghiasi semangat dalam melakukan ibadah. Kombinasikan busana muslimahmu dengan jilbab bergo modern dan jilbab khimar bolak balik, silahkan baca panduannya

Leave a Reply