Kusangka

Puisi ini terbit di Serambi Indonesia. (klik di sini untuk langsung menuju situs)
-----------------------------------------------------------------------------

Aku berpapasan denganmu
Aku sangka benar
Ternyata hanya bayanganmu

Kupanggil engkau
Kuberteriak
Kutunjuk
Tak kau hirau
Apa salahku?

Aku terpaku
Melihat bibirmu bergerak
Membalas setiap panggilan
Menoleh di setiap tunjukan
Yang mereka berikan
Aku?

Aku tidak meminta
Bukan pula mengiba
Hanya tidak mengerti ke mana pikiranmu bermuara

Kejauhan bukan persoalan raga yang berpisah pulau
Tapi hati yang bersekat daki
Perpisahan bukan persoalan kepergian tubuh
Tapi kalbu yang tidak pernah pulang

Dan aku kembali bertanya
Aku hanya tidak mengerti
Kali ini aku tidak paham
Dan esok hari aku tidak berharap semua masih demikian

Aku berpapasan denganmu
Aku sangka benar
Ternyata hanya bayanganmu

(Februari, 2012)

* Muhammad Haekal, mahasiswa jurusan PBI, IAIN Ar-Raniry

sumber gambar:  vi.sualize.us

Monday, March 5, 2012 by Muhammad Haekal
Categories: Leave a comment

Leave a Reply